3 Aplikasi Kekinian Peringan Tagihan Listrik, Pulsa dan Air
By Saymoon San - August 05, 2019
So hello people
Welcome back reader, artikel kali ini penulis akan memberikan refrensi pada kalian yang mempunyai tagihan-tagihan yang sering kali datang tiap bulan, seperti listrik, air dan pulsa, dan terlebih lagi kalian pasti kesel kalau duit udah pas-pasan dan tiap bulan nggak ada potongan. haduh pusing-pusing.
Tapi tenang, kalian datang di blog yang tepat wkwk, kali ini penulis akan memberikan 3 aplikasi handphone yang tiap pembayarannya akan dikenakan potongan atau voucher cashback! berikut aplikasi yang bisa meringankan beban anda.
Tapi tenang, kalian datang di blog yang tepat wkwk, kali ini penulis akan memberikan 3 aplikasi handphone yang tiap pembayarannya akan dikenakan potongan atau voucher cashback! berikut aplikasi yang bisa meringankan beban anda.
- Aplikasi Dana
Dana sang pengganti dompet, yup ini sebutan untuk aplikasi yang satu ini, dengan aplikasi ini anda dapat menerima potongan sebesar 35.000 atau 25.000 tiap bulannya, tapi bukan hanya 1 kali saja ya, karena disetiap anda melakukan transaksi, anda berhak mendapatkan undian atau roulette yang masing-masing memiliki nominal dari 5000 hingga 1.000.000 loh! asik banget kan, rekomended deh. Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk transfer uang ke rekening bank atau sesama pengguna dana, dan yang pasti tanpa potongan biaya, terlebih lagi aplikasi ini akan memberikan cashback sebesar 3000 sampai 10.000 loh, waduh asik banget kan. Aplikasi ini dapat kalian download di playstore kesayangan kalian.
- Aplikasi OVO
OVO, sang juara Cashback. Udah pada denger kan tentang OVO ini? Bagi kalian sang pecinta go-food atau kemana-mana pakai Grab, aplikasi yang satu ini emang gahar bro, cashbacknya aja gak tanggung-tanggung, mulai dari 30% hingga 60% loh gila gak sih? Setiap user baru OVO akan disuguhi dengan benefit naik grab kemana-mana hanya bayar 1 rupiah, dan OVO juga menyediakan untuk pembayaran listrik dll, biasanya sih dapet cashback, penulis kurang paham karena penulis hanya beberapa kali bayar-bayar pakai aplikasi ini, tapi untuk go-food (GRAB) jangan ditanya, penulis demen banget sama aplikasi ini karena cashbacknya yang gila-gila an. But, aplikasi ini wajib masuk di kategori penyelamat tagihan.
- Buka Lapak
Buka aja buka lapak xD, gausah sambil nyanyi kali kalau baca slogan tadi wkwk. Beberapa orang sudah familiar nih sama buka lapak, karena imagenya dia di masyarakat memang berbasis shop online, tapi nggak lama dari konsep buka lapak, buka lapak sendiri tengah menambah sistemnya yang berbasis hanya online shop, bertambah pula dengan sistem pembayaran listrik, pulsa dan air, penulis pernah menggunakan buka lapak untuk membayar listrik, daaaaaaan penulis mendapatkan diskon/cashback sebesar 75.000! Gila gak tuh, gede banget loh cashbacknya. patut masuk kategori nih, langsung aja comot aplikasi ini di playstore kalian ya.
Nah, aplikasi-aplikasi diatas adalah aplikasi sang pemberi diskon gahar yang wajib kalian coba. Sekali coba pasti ketagihan hehe.
Okay segitu saja artikel kali ini, semoga bisa membantu teman-teman sekalian. dan jangan lupa tinggalkan komen jika ada yang kebingungan. Bye!
11 comments
sangat bermanfaat gan infonya.jangan lupa kunjungi balik ya MrXoTech
ReplyDeleteWah benar saya juga gunakan salah satu dari aplikasi diatas, benar-benar ada diskon nya hahaa
ReplyDeleteInformasi yg bgus om
ReplyDeleteMantab mantab, jangan lupa balik om 😁
ReplyDeleteBanyakin apk bro tambah berat ongkos😁
ReplyDeleteBayar apa2 tinggal pakai hp aja,ngirit ongkos brow
ReplyDeleteboleh juga infonya
ReplyDeleteBoleh dicoba nih nantii...
ReplyDeleteKalo buat tagihan listrik dkk. mah ane udah ga masalah. Tapi karena promo ini bikin ane jualan saldo Ovo & Dana itu makin laris, hehe.
ReplyDeleteBarangkali mas suka dengan blog yang membahas ulasan video games, bisa mampir ke blog ane ya di www.hazgamezone.com
Wah artikelnya sangat menarik untuk di baca mas..
ReplyDeleteWaaaa... asyik juga ni infonya,,,boleh dong klo d coba wk..wkkk...
ReplyDelete